Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2018

Asal-Usul Debu, Pasir dan Clay

Debu, pasir dan clay/tanah liat digunakan untuk menentukan tekstur tanah suatu daerah sehingga dapat diketahui kapasitas serap tanah terhadap air, mineral dan udara bebas. Ketiganya memiliki perbedaan baik dari ukuran, bentuk dan unsur penyusunnya. 1. Debu         Terdiri dari berbagai bahan pembentuk yang banyak terdapat di alam seperti bahan organik (kapur, seresah daun, dll), biologi (bakteri dan virus), mineral umum (SiO2, SiO3 dll) dan logam (Pb, Hg Cd, Ar). ukuran: 0,05 - 0,002 mm 2. Clay         Hidrous alumunium silikat merupakan unsur pembentuk clay/lempung sifat khususnya adalah liat atau plastis karena banyak mengandung silika ukuran: < 0,0002 mm 3. Pasir                  Mineral pasir terbentuk dari proses pelapukan materi batuan atau materi granular yang lebih besar dari ukurannya. Seringkali ditemukan jenis pasir yang terdiri dari kuarsa sebagai mineral pembentuknya. ukuran: 2 - 0,55 mm Acuan tekstur tanah menggunakan segitiga-tekstur untuk mempermudah menghitung

Beras Hitam Organik

Beras hitam merupakan salah satu tipe dari spesies Padi (Oryza sativa L.) yang pulen, kaya akan nutrisi dan banyak dibudidayakan di kawasan Asia. Kulit luar beras berwarna hitam karena kandungan pigmen yang dikenal sebagai antosianin, yang juga berfungsi sebagai antioksidan. Beras hitam sebenarnya merupakan varietas beras merah tertentu dengan perbedaan mendasar pada kulit arinya yang berwarna gelap. Sudah banyak ditanam di China, Thailand, Bali dan Kalifornia. Beras hitam dijual di gerai hasil pertanian dalam satu bungkus tersendiri atau di-mix dengan beras lainnya. (Robertson, 2000) Beras hitam juga dikenal dengan nama beras ungu, forbidden-rice, beras surga, beras kaisar, beras raja dan beras berharga. Banyak yang menganggap beras ini sebagai obat mujarab di tengah intrik kuliner yang berbahaya bagi kesehatan karena kandungan gizinya dan efek kuratifnya yang tinggi. Beras ini juga dipercaya dapat memanjangkan umur. Karenanya beras ini juga dikenal dengan nama "Padi Panjang